Warna Baru 107,7 FM

Radio Ilmu Komunikasi (Ikom) FISIP UR kembali mengadakan perekrutan kru baru. Sebanyak 11 orang terpilih dari 20 mahasiswa Ikom yang telah melakukan tes tertulis dan wawancara beberapa waktu yang lalu. Yudi Daherman SSos MSi salah seorang dosen pembimbing labor radio menyatakan, pengurus yang terpilih akan dibagi menjadi empat divisi yakni divisi hiburan, edukasi, informasi, dan musik.

‘’Mereka bekerja sama dengan pengurus lama untuk mengoptimalkan radio ilmu komunikasi yg sudah lama tidak mengudara saat liburan semester ganjil 2011/2012,” tutur Yudi kepada Tekad setelah perekrutan selesai.

Selama satu minggu ke depan, kesebelas pengurus baru tersebut akan diberikan pelatihan. Di antaranya pengenalan alat, teknik vokal, etika dalam menyiar, dan beberapa materi lainnya. Pelatihan tersebut dilakukan hingga Kamis (08/03) mendatang.

Meski demikian, Yudi menyatakan terdapat beberapa kendala yang dialami terutama dalam menentukan jadwal siaran. ‘’Kendala yg dialami ialah menentukan waktu para penyiar yang padat karena jadwal kuliah,” keluhnya. Tak hanya itu, kata Yudi, kondisi ruangan yang sempit juga menjadi hambatan karena terbatasnya ruang gerak penyiar nantinya.

Yudi mengharapkan dengan adanya peforma baru radio yang memiliki frekuensi 107,7 FM ini mahasiswa dapat memanfaatkan dan menjadi tolak ukur untuk belajar. ‘’Mudah-mudahan siaran radio ini untuk kedepannya menjadi tolak ukur mahasiswa ilmu komunikasi bahwa kita punya media untk menjadi bahan ajaran,” harapnya.*** (Trilis/YD)

Leave a comment